biaya-admin-lazada-seller

Daftar Isi

Langsung Jualan dan Cuan, Ini Biaya Admin Lazada Seller

Daftar Isi

Mau mulai jualan online? Lazada mungkin jadi pilihan yang tepat untuk kamu. Selain sebagai marketplace online terbesar di Indonesia, biaya admin Lazada Seller juga terjangkau banget untuk semua pelaku bisnis!

Berkat kemudahan teknologi dan akses internet saat ini, belanja di toko online menjadi pilihan utama setiap masyarakat. Oleh karena itu, sebagai pebisnis kamu wajib memiliki toko online agar bisa menjangkau konsumen yang lebih luas. Salah satunya melalui Lazada, marketplace online terbesar di Indonesia.

Yuk, ketahui lebih detail tentang biaya admin lazada seller melalui artikel ini.

Biaya Layanan & Biaya Admin Lazada Seller

biaya admin lazada seller

Ada beberapa jenis biaya layanan di Lazada. Biaya-biaya tersebut dibagi menjadi 3 kategori penjual atau seller, yakni: seller biasa, super seller dan LazMall.

Di dalam 3 kategori seller tersebut, produk yang dijual akan dibagi menjadi 5 kategori lagi yaitu kategori A, B, C, D dan E.

Berikut biaya layanan Lazada, sesuai dengan kategori penjual:

Biaya Layanan Seller Biasa

Jika kamu baru daftar di Lazada, maka kamu akan masuk dalam kategori seller biasa. Nah, Lazada tidak akan membebankan biaya layanan untuk Lazada seller biasa. Tapi, seller biasa dapat mengikuti program gratis ongkir, cashback tiap hari, dan bonus dadakan dimana kamu akan dikenai biaya layanan, seperti:

  • Free shipping Max (Gratis Ongkir) → 3.03%
  • Cashback tiap hari → 2.22%
  • Bonus dadalan →  2.22% untuk produk elektronik, 2.78% untuk produk non elektronik

Biaya Layanan Super Seller

Setelah kamu mencapai level 5 seller di Lazada, kamu bisa berubah menjadi Super Seller. Lazada akan menawarkan biaya layanan untuk Super Seller, seperti:

  • Biaya Super Seller 1.36% (kategori A), 0.60% (kategori B), 0.60% (kategori C), 0.30% (kategori D) dan 0,30% (kategori E).
  • Gratis Ongkir →  2.78%
  • Cashback 1.11%
  • Bonus dadalan →  2.22% untuk produk elektronik, 2.78% untuk produk non elektronik

Biaya Layanan LazMall

Untuk menjadi LazMall, toko kamu harus memiliki izin usaha terlebih dahulu. Nah, kalau sudah mempunyai izin usaha dan berubah menjadi LazMall, maka harus dikenakan biaya layanan:

  • Biaya Lazmall → 5% (kategori A), 3% (kategori B), 3% (kategori C), 1% (kategori D) dan 1% (kategori E).
  • Gratis Ongkir →  2.02%
  • Cashback → 2.22%
  • Bonus dadalan →  2.22% untuk produk elektronik, 2.78% untuk produk non elektronik

Selain program-program yang telah disebutkan tadi, Lazada juga memiliki program-program lainnya dengan biaya layanan Lazada seller yang terjangkau, seperti; promosi berbayar & afiliasi, promosi voucher, promosi flexi combo dan pergudangan fulfillment by Lazada (FBL).

Biaya Transaksi Lazada

Tahukah kamu, bahwa semua kategori seller di Lazada (seller biasa, Super Seller, LazMall) hanya wajib membayar biaya transaksi 1.82% saja? Terjangkau banget!

Nah sementara itu untuk free shipping max, cashback tiap hari dan bonus dadakan hanya bersifat opsional. Jadi, jika kamu baru memulai jualan di Lazada, tak perlu khawatir harus mengeluarkan biaya layanan ecommerce untuk promosi yang terlalu besar.

Selain Biaya Layanan yang Murah Banget, ini Keunggulan Lain Jualan di Lazada

Punya Jutaan Konsumen

Lazada adalah salah satu e-commerce terbesar dan tertua di Indonesia yang memiliki jutaan konsumen aktif tahunan. Per September 2021, Lazada memiliki 130 juta konsumen tahunan. Nah, karena banyaknya jumlah konsumen Lazada, maka produk yang kamu jual berpotensi dilihat oleh ribuan hingga jutaan penggunanya. Hal ini tentunya akan memperbesar potensi produk kamu untuk laku terjual.

Ada Program Inkubasi Seller 90 Hari

Bagi kamu yang baru terjun ke dunia e-commerce, tidak perlu khawatir. Tim Lazada akan dengan senang hati membantu kamu melalui program inkubasi 90 hari. Kamu akan menjalani program ini selama 3 bulan, dimana kamu akan diajarkan mengenai fitur-fitur Lazada dan kamu juga dapat bertanya sebanyak-banyaknya.

Banyak Mega Campaign

Dengan berjualan di Lazada, kamu bisa mengikuti banyak mega campaign yang dimiliki Lazada. Campaign ini dapat membuat produk kamu muncul di halaman utama Lazada, sehingga akan semakin banyak konsumen yang melihat produk kamu. Beberapa campaign Lazada meliputi: Birthday Campaign, 9.9, Flash Sale, dan masih banyak lagi.

Selain mengikuti campaign seasonal, kamu juga bisa mengikuti program-program lain di Lazada seperti gratis ongkos kirim, cashback, bonus dadakan, dan lainnya dengan biaya yang sangat terjangkau.

Tunggu apalagi? Dengan biaya layanan yang terjangkau serta potensi produk kamu dilihat ribuan hingga jutaan konsumen, pastinya akan membuat toko online kamu laris manis. Yuk, segera daftar jadi seller di Lazada!

Bagikan
Artikel lain yang mungkin kamu suka
Ide & Cara Jualan Online

Sebelum Kamu Pergi,
Kasih Tahu yuk Alasannya!

Survey Exit Users