biaya admin jualan online di Lazada

Daftar Isi

Biaya Admin Jualan Online di Ecommerce Ada Apa Saja?

Daftar Isi

Istilah biaya admin mungkin biasa kamu dengar ketika sedang berbelanja online di martketplace. Tapi, apabila kamu berencana untuk jualan online, perlu kamu tahu bahwa terdapat biaya-biaya yang akan ditanggungkan kepada penjual selama operasional toko mereka berlangsung.

Eits, jangan kaget! Kebijakan ini sudah lumrah dilakukan agar para pemilik platform dapat terus mengembangkan kualitas layanannya menjadi lebih baik. Supaya kamu dapat memperhitungkan berapa modal usaha yang perlu disiapkan, di artikel ini akan dibahas mengenai macam-macam biaya admin atau layanan yang biasanya ada di marketplace.

Macam-macam Biaya Admin atau Layanan di Ecommerce

Sebelum membahasnya lebih jauh, kamu perlu tahu dulu bahwa di sebuah platform ecommerce biasanya terdapat dua jenis biaya. Keduanya dibedakan berdasarkan tujuan dan hubungannya dengan program-program yang ditawarkan kepada penjual untuk meningkatkan performa tokonya. Jenis biaya tersebut di antaranya, biaya administrasi dan biaya program.

1. Biaya administrasi

Pada umumnya, seseorang yang berniat untuk membuka usaha offline mereka butuh tempat dan perlu mengeluarkan biaya sewa untuk tempat tersebut. Anggap saja biaya admin adalah pengganti dari biaya yang perlu kamu keluarkan untuk menyewa ruko di sebuah gedung.

Seller hanya perlu membayar biaya transaksi dan biaya komisi yang akan ditarik setiap kali terjadi transaksi yang berhasil dilakukan pembeli. Perlu diketahui juga bahwa besaran biaya tersebut biasanya dibedakan tergantung kategori produk yang kamu jual serta apakah kamu termasuk sebagai seller biasa atau retail.

Jika di Lazada, biaya admin ini terbagi menjadi tiga seperti biaya transaksi (payment fee), biaya program Super Seller—khusus kamu yang terdaftar ke dalam programnya—dan biaya komisi (commission fee).

2. Biaya program

Tak bisa dipungkiri bahwa jualan online di marketplace memiliki cara dan teknik yang berbeda dengan jualan langsung di toko. Kalau jualan di toko, kamu cukup membuka toko lalu pembeli akan datang dan langsung membawa barang belanjaannya pulang.

Berbeda dengan hal tersebut, jualan online menawarkan konsep baru dengan memungkinkan orang-orang untuk bisa belanja dari mana saja dan pesanan akan sampai ke alamat mereka. Oleh karenanya, marketplace kemudian menawarkan program gratis ongkir. Ini dimaksudkan agar calon pembeli tidak merasa diberatkan ketika harus membayar jasa pengiriman.

Selain itu, seller juga bisa menawarkan bonus uang kembali melalui program cashback setelah pembeli menyelesaikan pembayaran. Program ini merupakan sebuah inovasi yang menarik untuk dapat merayu calon pembeli membeli produk di tokomu. Toko online yang menawarkan diskon tersebut biasanya memiliki kesempatan lebih besar untuk meraih banyak penjualan.

Masih termasuk sebagai biaya admin jualan, biaya program seperti ini juga terdapat di Lazada dan dibagi menjadi biaya program Free Shipping Max, biaya program Cashback Tiap Hari, serta biaya program Bonus Dadakan.

Apakah Biaya Admin Wajar Ditanggungkan pada Penjual?

Perhitungan mengenai biaya tambahan pada operasional bisnis di ecommerce sebetulnya merupakan hal yang lumrah dilakukan. Pertimbangannya ditujukan demi upaya pengembangan aplikasi dan peningkatan kualitas layanan yang juga akan berpengaruh pada pengalaman pengguna yang lebih baik lagi.

Tidak cuma di Indonesia saja, penarikan biaya admin atau layanan sudah jauh dilakukan dahulu oleh perusahaan-perusahaan ecommerce atau jasa pengiriman secara global, seperti Walmart, Amazon, Alibaba, dan lain sebagainya. Selama besaran biaya yang ditanggungkan masih di taraf wajar dan tidak membebankan penjual terlalu berat.

Di samping itu, setiap platform juga saling berlomba-lomba menawarkan program yang memang relevan dan terbukti dapat mendukung peningkatan penjualan para seller. Sehingga seharusnya tak perlu ragu lagi untuk memanfaatkan kesempatan ini mengembangkan bisnismu secara online.

Penjual Baru di Lazada Kini 0% Biaya Komisi & Biaya Gratis Ongkir

biaya admin jualan di Lazada
Lazada tawarkan biaya layanan termurah se-Indonesia

Seperti yang sempat disebutkan di atas, bahwa biaya admin di marketplace terutama Lazada ada yang namanya biaya komisi dan biaya gratis ongkir (Free Shipping Max). Kabar gembira buat kamu semua yang mungkin penasaran untuk berjualan online atau ingin mencoba membuka tokomu di Lazada.

Setiap penjual baru yang sudah mendaftar kini akan dibebaskan oleh biaya komisi selama 90 hari pertama serta bebas biaya keikutsertaan program gratis ongkir. Selain menjadi platform termurah se-Indonesia, subdisi ini dibuat oleh Lazada demi membuka kesempatan seluas-luasnya bagi para seller memperbesar peluang bisnis dan jangkauan pasarnya. Pelajari selengkapnya mengenai subdisi tersebut di sini.

Bukan hanya sebatas itu saja, semua seller baru juga akan mendapatkan banyak keuntungan menarik yang bisa membantumu berjualan dengan lancar, di antaranya seperti:

  1. Pendampingan penuh kepada seller selama 90 hari
  2. Akses terhadap pelanggan yang tersebar luas dan data lengkap di Seller Center
  3. Akses gratis ke platform belajar bisnis online di Lazada University dan komunitas Lazada Club.

 

Tunggu apa lagi? Dapatkan banyak kemudahan dan dukungan tersebut sekarang untuk mulai berjualan online dan raih pesanan ke tokomu. Klik di sini atau kunjungi lzd.co/daftarajasekarang untuk gabung menjadi seller Lazada!

Bagikan
Artikel lain yang mungkin kamu suka
Ide & Cara Jualan Online

Sebelum Kamu Pergi,
Kasih Tahu yuk Alasannya!

Survey Exit Users